Recent Posts

    Allah Berkata Datanglah Kepada Ku Apa Adanya


    Bacaan Hari ini:
    Roma 5: 8 “Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa.”

    Segala sesuatu yang telah Yesus lakukan buat Anda, Ia lakukan dengan kasih.

    Alkitab berkata bahwa Allah menciptakan Anda untuk mengasihi Anda.

    Allah menciptakan Anda dan ingin Anda hidup agar Dia dapat mengasihi Anda dan agar Anda dapat mengasihi Dia kembali.

    Allah tidak hanya berkata mengasihi Anda; Dia membuktikannya.

    Alkitab berkata, “Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa” (Roma 5: 8).

    Alkitab mengatakan Dia melakukan ini ketika kita masih berdosa. Bahkan sebelum saya mengenal Allah atau tahu bahwa saya membutuhkan Dia di dalam hidup saya, Yesus telah mati untuk saya.

    Ada sebuah mitos yang mengatakan bahwa saya harus berperilaku lebih baik sebelum saya bisa datang kepada Allah: “Saya harus berkelakuan lebih baik. Ada beberapa hal yang harus saya lakukan untuk memperbaiki hidup saya terlebih dahulu, setelah itu barulah saya datang kepada Tuhan.” Tidak! Itu tidak benar!!

    Bawalah segala masalah Anda kepada Tuhan — yang baik, yang buruk, dan yang jahat.

    Itu seperti ibaratnya kita menyikat gigi sebelum kita pergi ke dokter gigi untuk membersihkan gigi, atau seperti kita mencuci piring sebelum kita menaruhnya ke mesin pencuci piring, atau seperti kita membersihkan rumah kita sebelum asisten rumah tangga kita membersihkannya.

    Kenapa kita melakukan ini?

    Tuhan berkata, “Tidak, tidak! Kau tak perlu mengubah perilakumu terlebih dahulu. Bawa saja semuanya kepada-Ku. Bawakan serta semua masalahmu. Aku punya semua jawabannya. Datanglah kepada-Ku sebagaimana kau ada”

    Jika Anda tidak menyambut Kabar Baik ini, maka kematian Yesus Kristus dan Kebangkitan-Nya adalah sia-sia saja. Pengorbanan-Nya itu tak akan membawa perubahan dalam hidup Anda.

    Tak cukup hanya tahu tentang anugerah-Nya, Anda harus menerimanya.

    “Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan” (Roma 10: 9-10).

    Allah tidak meminta Anda untuk membuat janji yang tidak bisa Anda penuhi. Allah meminta Anda untuk percaya pada janji yang hanya bisa ditepati oleh Dia seorang.

    Renungkan hal ini:
    – Apa yang selama ini Anda coba perbaiki sebelum datang kepada Tuhan? Apakah Anda siap untuk datang kepada-Nya sebagaimana adanya diri Anda?
    – Apa arti Paska buat Anda secara pribadi? Bagaimana dengan merayakannya membuat Anda lebih dekat dengan Tuhan?
    – Bagaimana kehidupan Anda mencerminkan kasih Allah yang luar biasa itu buat Anda?

    Bacaan Alkitab Setahun :
    1 Samuel 17-18; Lukas 11:1-28

    Satu-satunya alasan Anda hidup ialah karena Anda diciptakan untuk dikasihi oleh Allah.

    (Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)

    Belum ada Komentar untuk "Allah Berkata Datanglah Kepada Ku Apa Adanya"

    Posting Komentar

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel